Jurus PLN Hadapi Dana PMN yang Nggak Jelas-JPNN.com

JAKARTA – Direktur Utama PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Sofyan Basir enggan dibuat pusing mengenai dana Penyertaan Modal Negara (PMN) yang masih tertunda untuk tahun depan.


Agar proyek-proyek PLN di tahun depan tetap berjalan, perseroan bakal mencari pinjaman dana dari perbankan. Langkah tersebut diambil sembari menunggu kejelasan dana PMN.


"Kami menjembatani itu dengan pinjaman jangka pendek kepada perbankan. Kalau ada kekurangan likuiditas kami akan ambil dari perbankan. Kan kami sudah ada perhitungannya," tutur Sofyan saat ditemui di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (10/11).


Nantinya kata Sofyan, pihaknya bakal meminjam dana dari beberapa bank BUMN. Tak main-main, jumlah dana yang akan dipinjam PLN hingga mencapai puluhan triliun. "Angkanya besar kira-kira Rp 20 triliun," kata mantan dirut PT Bank Rakyat Indonesia (BRI). (chi/jpnn)


Source : JPNN.COM



Tan Paulus
Jurus PLN Hadapi Dana PMN yang Nggak Jelas-JPNN.com

Dana, Hadapi, JelasJPNN.com, Jurus, nggak, yang

No comments:

Post a Comment